Penganugerahan Brevet Tapak Merah Bintang Merah dan Bintang Tahunan Pramuka MAN 1 Sintang

Sebanyak 49 siswa menerima penganugerahan Brevet Tapak Merah Bintang Merah dan 18 siswa menerima penghargaan Bintang Tahunan, Gugus Depan Pramuka Madrasah Aliyah Negeri 1 Sintang yang dilaksanakan pada Jumat (26/01/2024) di halaman MAN 1 Sintang.

Kamabigus MAN 1 Sintang, Ahmad Yani, menyampaikan dalam sambutannya bahwa penghargaan ini tidak diberikan secara tiba-tiba, anggota Pramuka MAN 1 Sintang harus melakukan sesuatu yang bermanfaat dan bermakna bagi diri sendiri maupun lembaga dan Pramuka MAN 1 Sintang.

“Di akhir tahun yang lalu, 22 sampai 26 Desember 2023 mereka melakukan kegiatan tracking menempuh jarak kurang lebih 26 Kilometer dari Kota Sintang menuju Bukit Luit Desa Merpak Kecamatan Kelam Permai,” ujar Ahmad Yani.

Kamabigus menambahkan, penghargaan diberikan sebagai tanda jasa kepada anggota pramuka MAN 1 Sintang yang telah berhasil melaksanakan program positif untuk membangun jiwa raganya.

“Tracking dan survival ini satu kegiatan yang sangat positif terhadap pembangunan jiwa dan raga mereka, sekaligus bagian dari program Pramuka Gugus Depan MAN 1 Sintang yang dilaksanakan secara konsisten setiap tahun. Oleh karena itu, hari ini diberikan penghargaan terhadap kegiatan yang telah dilaksanakan,” kata Ahmad Yani menutup sambutannya.

(Sukardi)

 

 

 

Posting Komentar

0 Komentar